Ngeri, Ini Bahayanya Kalau Mandi Pakai Spons Tiap Hari, Bukan Bersih Malah Bisa Timbulkan Masalah Kulit!

By Ulfa, Minggu, 4 Desember 2022 | 06:25 WIB
Ini dia bahayanya mandi dengan spons, mending stop dari sekarang! (Dreamstime.com)

SajianSedap.com - Ada beberapa alat yang sering digunakan beberapa orang untuk hilangkan kotoran dan daki di tubuh saat mandi.

Salah satunya adalah dengan menggunakan spons mandi.

Bagi kamu yang masih menggunakan spons mandi, jangan dilakukan lagi, ya!

Karena ternyata ada bahaya mandi pakai spons, loh.

Ya, bukannya membersihkan, bahaya spons mandi ini justru dapat menyebabkan lebih banyak kerugian dan masalah!

Bahaya Pakai Spons Mandi

Dikutip SajianSedap dari brightside.me, Sabtu (03/12/2022), berikut ini beberapa bahaya kalau mandi masih menggunakan spons mandi.

1. Tidak baik untuk kulit

Meskipun spons dimaksudkan untuk menggosok sel-sel kulit mati dan membuat kulit menjadi kenyal dan halus, spons ini sebenarnya bisa bekerja sebaliknya.

Karena spons ini sangat keropos, ia dengan mudah menjebak sel-sel kulit yang baru saja kamu keluarkan dari tubuh.

Hal ini bisa menjadi lingkungan yang sempurna bagi bakteri untuk berkembang biak.

Baca Juga: Jadi Rahasia Awet Muda Turun-temurun, Cuma Tuang Air Perasaan Lemon ke Bak Mandi dan Gunakan untuk Mandi, Bisa Bikin Kulit Selalu Kencang dan Bebas Kerutan