Gak Perlu Telp Petugas, Cara Ganti Password Indihome Bisa Lewat HP

By Idam Rosyda, Sabtu, 3 Desember 2022 | 18:25 WIB
cara ganti password indihome (dok. Telkom)

Kendati bisa dikatakan cukup mudah, namun terdapat beberapa hal yang perlu diketahui dulu.

Pertama, Anda perlu mengetahui dulu alamat IP (Internet Protocol) dari router (perangkat penyebar WiFi) Indihome.

Alamat IP router Indihome diperlukan supaya bisa mengakses atau membuka halaman pengaturan perangkat WiFi.

Dari halaman tersebut, Anda nantinya dapat menemukan opsi untuk ganti password WiFi Indihome.

Tiap router Indihome memiliki alamat IP yang berbeda-beda, bergantung dari model dan mereknya.

Cara Ganti Password WiFi IndoHome

Sebagai contoh, pada router merek ZTE terdapat beberapa alamat IP, antara lain seperti "192.168.1.1", "192.168.1.253", atau "192.168.1.254".

Kemudian yang kedua, Anda juga perlu untuk mengetahui dulu kombinasi username dan password dari alamat IP tersebut.

Username dan password dibutuhkan untuk bisa login ke halaman pengaturan router Indihome.

Sama seperti alamat IP, terdapat kombinasi username dan password yang berbeda-beda pula untuk bisa login router Indihome.

Misalnya pada router merek ZTE, terdapat beberapa kombinasi username dan password dari alamat IP seperti yang tertera di bawah ini.

Baca Juga: Cara Mencerahkan Tangan Belang dengan Minyak Zaitun dan Madu, Tidak Perlu Lagi Lotion Pemutih