Makan Pakai Sendok kok TETAP Diwajibkan Harus Cuci Tangan?

By Raka, Kamis, 15 Desember 2022 | 11:30 WIB
Alasan seseorang harus tetap cuci tangan walau makan dengan sendok (CDC)

SajianSedap.com - Bagi sebagian orang Indonesia, makan dengan tangan sudah ada sejak lama.

Bahkan ada yang menyebut makan dengan tangan langsung jauh lebih enak.

Terutama makan dengan nasi bungkus yang terkadang tidak ada sendoknya.

Maka dari itu, banyak yang memilih cuci tangan dulu sebelum makan.

Lalu apakah makan dengan sendok, kita harus tetap cuci tangan.

Alasan Seseorang Harus Cuci Tangan Sebelum Makan

Melansir Healthsite, banyak orang tidak menyadari sebelum makan mereka memegang hewan peliharaan, setelah berbelanja, berkebun, atau mengunjungi kamar mandi sangat tinggi.

Inilah alasan mengapa sebagian besar dari kita jatuh sakit meskipun menjalani gaya hidup sehat dan makan makanan kaya nutrisi.

Saat Anda makan apapun tanpa mencuci tangan, bakteri yang ada di tangan masuk ke dalam tubuh.

Saat makanan melewati tenggorokan, begitu pula bakteri.

Ini meningkatkan kemungkinan kontak bakteri dengan lapisan lendir, yang menyebabkan penyakit pernapasan umum, seperti sakit tenggorokan.

Baca Juga: Cuci Tangan Pakai Sabun Cuci Piring Jadi Kebiasaan Orang Indonesia, Jangan Heran Kalau Nanti Akan Keluhkan Hal Buruk Ini Terjadi pada Tubuh! Efeknya Ngeri