SajianSedap.com - Cabai hijau jadi salah satu jenis cabai yang cukup sering digunakan dalam berbagai masakan.
Meski tidak sebanyak cabai merah atau cabai rawit, namun olahan dengan cabai hijau ini mmeberikan aroma yang khas.
Berbeda dengan cabai merah, cabai hijau khususnya cabai hijau besar memiliki ciri khas aromanya yang kerap dibilang langu.
Untuk mengolahnya terkadang memerlukan trik khusus dan tidak bisa sembarangan.
Selain cara mengolah, cara menyimpan cabai hijau juga tidak kalah penting.
Jika keliru, cabai hijau ini biasanya akan membusuk alih-alih mengering.
Jadi Anda tidak bisa mengolahnya menjadi masakan.
Cabai memiliki masa hidup yang sangat singkat dan segera memburuk.
Cara Menyimpan Cabai Hijau
Biasanya, membeli dalam jumlah besar, Anda sering tidak mendapatkan kesempatan dan waktu untuk memanfaatkan semuanya.
Agar cabai hijau Anda tidak membusuk, tentu Anda memerlukan cara yang tepat untuk menyimpannya.
Nah berikut ini cara menyimpan cabai hijau yang bisa Anda coba di rumah dikutip dari Times of India.
Baca Juga: 3 Bahan untuk Mengatasi Tangan Panas Karena Memotong Cabai, Salah Satunya Pakai Susu