4 Bahan Alami Pengganti Pemutih Pakaian, Semuanya Ada di Dapur Rumah

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Kamis, 22 Desember 2022 | 16:55 WIB
Kalau di rumah sedang habis, pemutih bisa digantikan dengan 4 bahan alami ini (SHUTTERSTOCK/DAPHNUSIA)

 

SajianSedap.com - Ketika mencuci, terkadang kita akan membutuhkan pemutih.

Pemutih biasanya dipakai untuk mencerahkan warna baju.

Tapi tidak semua pemutih bisa dipakaikan ke baju.

Lalu bagaimana kalau ingin mencerahkan baju yang sudah kusam?

Anda masih bisa mencerahkannya dengan bahan alami kok.

Caranya juga gampang banget.

Bahan Alami Pengganti Pemutih

1. Cuka putih

Kalau ada cuka putih di dapur, sebaiknya gunakan untuk hal lainnya selain memasak.

Anda bisa memakainya untuk pemutih pakaian.

Cuka dapat mendisinfeksi, mencerahkan pakaian Anda, dan bahkan membantu menghilangkan residu sabun.

Bahan ini efektif melawan virus dan bakteri jamur hingga 80% lho.

Baca Juga: Pakai Pemutih Saja Tidak Cukup, Baju dan Seragam Putih Harus Direndam 3 Bahan Dapur ini Supaya Tidak Menguning

Cuka putih bisa dipakai sebagai bahan pengganti untuk pemutih pakaian