Antigagal Bersihkan Noda Lumpur pada Pakaian, ternyata Bisa Gunakan Cuka

By Idam Rosyda, Jumat, 23 Desember 2022 | 15:10 WIB
cara membersihkan noda lumpur pada pakaian (Eugen Visan/Pixabay)

SajianSedap.com - Noda tanah atau noda lumpur bisa saja terkena pada pakaian Anda.

Apalagi jika Anda memiliki buah hati atau anggota keluarga yang sering melakukan aktivitas luar ruangan.

Atau bisa juga melakukan hobi olahraga seperti sepakbola atau kegiatan alam yang membuat baju mudah terkena tanah dan lumpur.

Jika baju yang terkena noda lumpur atau noda tanah ini terkena pada baju yang terang, noda baju ini bisa saja sulit dihilangkan secara optimal.

Namun jangan khawatir, Anda bisa kok menghilangkan noda lumpur atau noda tanah ini.

Anda bisa memanfaatkan cuka yang ada di dapur.

Yang Anda butuhkan hanya cuka, sikat gigi dan deterjen.

Cara Menghilangkan Noda Tanah atau noda Lumpur pada Baju

Cara melakukannya pun mudah.

Oleskan perawatan dengan cuka pada noda dan diamkan selama sekitar 15 menit.

Untuk pendekatan yang lebih alami, gunakan larutan yang terbuat dari satu bagian cuka putih dengan dua bagian air.

Gosok noda dengan lembut.

Baca Juga: Cara Ampuh Hilangkan Noda Minyak di Jaket Kulit, Antigagal Hanya dengan 4 Langkah