Manfaat Rendam Pakaian Di Air Garam, Bikin Lupa Mau Pakai Usaha Laundry

By Marcel Mariana, Selasa, 27 Desember 2022 | 19:45 WIB
Rendam pakaian dengan air garam bisa berikan khasiat menakjubkan (kompas)

Sajiansedap.com - Anda pasti ada bumbu dapur satu ini di rumah.

Salah satunya adalah garam.

Bumbu dapur ini pastinya memberikan rasa asin gurih pada masakannya.

Rasanya akan aneh jika memasak makanan tanpa garam, bukan?

Nah, selain jadi bumbu masak garam juga bisa Anda manfaatkan untuk mencuci loh.

Jika ingin coba Anda bisa coba rendam pakaian di air garam.

Mungkin Anda terheran-heran, karena biasanya Anda selalu gunakan detergen untuk merendam pakaian.

Tapi kalau Anda rendam pakaian dengan air garam pasti bakal melongo dengan hasilnya.

Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.

Baca Juga: Pos Bloc Review, A Creative Space Rebranded From A Century-Old Post Office

Manfaat Garam untuk Mencuci Pakaian

Cobalah mulai sekarang anda coba merendamkan pakaian anda dengan rendaman garam.

Melansir dari Hunker, Minggu (29/8/2021), garam ternyata dapat menjaga warna pakaian agar tidak memudar saat dicuci.

Berikut ini caranya mencuci pakaian agar tidak luntur dengan garam.

Campurkan air dengan garam

Pertama, isi ember atau bak mandi dengan 3,5 liter air, kemudian tambahkan satu cangkir garam meja.

Manfaat air garam

Tambahkan garam jika pakaian yang dicuci berjumlah banyak.

Rendam pakaian

Setelah itu, rendam pakaian dalam larutan air garam sebelum dicuci dan biarkan pakaian terendam selama beberapa jam.

Keluarkan pakaian

Setelah beberapa jam, keluarkan pakaian dari larutan air garam dan cuci pakaian seperti biasa.

Baca Juga: 5 Langkah Mencuci Daging Di Rumah, Jadi Aman Dikonsumsi Tanpa Takut Terpapar Bakteri

Tambahkan garam pada siklus pencucian

Setelah pakaian selesai dicuci, tambahkan satu cangkir garam pada siklus pencucian untuk perlindungan tambahan.

Garam tidak hanya diberikan selama pencucian pertama, tetapi setiap pencucian sesudahnya. Kemudian, bilas pakaian hingga bersih.

Taburkan Garam Ke Kamar Mandi Sebelum Tidur

Area kamar mandi memang rentan terhadap kotoran dan bau tak sedap.

Selain itu, beragam hewan kecil yang menjijikan juga kerap muncul di kamar mandi.

Misalnya seperti cacing hingga kalajengking.

Untungnya, ada cara mudah untuk mengatasi masalah yang satu ini.

Anda bisa menjaga kebersihan kamar mandi hanya bermodalkan garam dapur.

Dilansir dari nakita.id, garam dapur yang ditaburkan ke kamar mandi akan menangkal hewan-hewan tadi masuk ke dalam rumah.

Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu menaburkan garam dapur di lantai kamar mandi saat malam hari.

Baca Juga: Tips Anti Ribet Bersihkan Kuas dan Spons Make Up, Tengok Bahayanya Kalau Jarang Dicuci!

Saat malam hari, intensitas penggunaan kamar mandi berkurang karena anggota keluarga sedang tidur.

Saat inilah garam bekerja optimal untuk mengatasi hewan-hewan tadi berdatangan.

Garam dapur juga bisa menyulap lantai kamar mandi menjadi kinclong.

Kotoran akan lebih mudah terangkat dengan menggunakan air garam.

Langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut:

- Masukkan dua liter air bersih ke dalam panci dan rebus hingga mendidih,

- Siapkan 200 gram garam dapur dan masukkan ke dalam baskom,

- Setelah air mendidih, tuang air ke dalam baskom berisi garam,

- Aduk hingga garam larut sempurna,

- Siramkan air tersebut ke seluruh permukaan lantai kamar mandi

Dengan cara tersebut, noda yang menempel di lantai kamar mandi akan mudah terangkat.

Kotoran dan hewan kecil yang bersembunyi di sela-sela lantai juga akan mati karena tersapu air garam.

Baca Juga: Tips Membuat Kulit Risoles yang Mulus dan Tidak Mudah Sobek, Rahasia Ada di Tepung Murah Ini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Cara Mencuci Pakaian agar Tidak Luntur dengan Garam Dapur