Cuma Modal Cuka, Ini Trik Membersihkan Noda Membandel di Kerah Baju dengan Mudah

By Amelia Pertamasari, Rabu, 28 Desember 2022 | 19:55 WIB
Tips membersihkan kerah pakaian yang kotor. (Unsplash)

SajianSedap.com - Pakaian berkerah banyak dimiliki oleh sebagian orang sebagai pakaian formal.

Ini cukup bermanfaat untuk digunakan dalam acara penting yang cukup formal.

Berbeda dengan pakaian seperti jenis kaus, pakaian ini memiliki kerah sesuai namanya.

Bagian kerah ini adalah menjadi salah satu bagian pakaian berkerah yang kerap kali dikeluhkan karena mudah kotor.

Biasanya noda berupa noda kekuningan karena keringat.

Dikombinasikan dengan minyak pada tubuh, penumpukan produk kimia, dan polusi udara juga ikut menambah noda yang mengurangi kebersihan pakaian.

Noda ini tentu merusak penampilan, terutama pada pakaian yang berwarna terang seperti putih.

Tapi jangan ambil pusing jika mengalaminya, sebab cara membersihkan noda tersebut bisa dilakukan dengan mudah seperti berikut.

Yuk simak untuk Anda coba! 

Cara Membersihkan Kerah Baju yang Kotor

Untuk membersihkan kerah baju kotor bisa dengan memanfaatkan bahan dapur seperti cuka.

Caranya cukup mudah dan memberi hasil yang efektif. Simak berikut ini selengkapnya.

Baca Juga: Cara Mencuci Jeans Supaya Tidak Luntur, Tambahkan Bahan Dapur Ini saat Dicuci

Untuk menyamarkan noda kuning pada kerah baju dapat menggunakan asam cuka.

Air cuka dapat memecah ikatan antara serat dan keringat.

Cuka untuk membersihkan noda membandel di kerah pakaian.

Caranya, rendam selama 20 menit, setelah itu rendam lagi dengan produk pembersih pakaian selama 20 menit lagi.

Ulangi proses tersebut seperlunya dan jangan masukkan mesin cuci sebelum nodanya hilang.

Anda juga dapat membersihkan noda pada pakaian dengan alat dan bahan sederhana yang terdapat di rumah.

Cukup larutkan lima sendok makan garam dan satu liter air panas.

Gunakan spons dan celupkan ke dalam larutan, kemudian gosokkan pada area yang terkena noda.

Setelah itu, cuci pakaian dengan mesin cuci dan campurkan dengan secangkir baking soda.

Cari opsi terbaik dari cara di atas yang bekerja maksimal pada pakaian Anda.

Dijamin pakaian Anda bisa selalu bersih dan dapat tampil menarik dengan pakaian tersebut.

Baca Juga: 4 Tips Mencuci Pakaian Supaya Warnanya Tidak Mudah Pudar, Salah Satunya Jangan Pakai Air Hangat

Tips Mencuci Pakaian Agar Awet

Sebelum mencuci barang apa pun, baca labelnya!

Ini akan memberi tahu Anda cara mencuci barang tersebut dan bahkan pengaturan apa yang harus digunakan untuk mencucinya.

Lalu, mencuci pakaian dengan air hangat memang memiliki manfaat.

Misalnya, dapat membantu menghentikan bau pakaian, jamur dan menghilangkan noda kotor secara menyeluruh.

Tapi, mencuci pakaian dengan air hangat hanya boleh dilakukan apabila pakaian tersebut sangat kotor dan bau.

Namun, mencuci pakaian dengan air dingin selain ramah lingkungan, lebih irit listri, tapi juga membuat pakaian lebih awet dan benang pakaian pun akan lebih tahan lama.

Juga, penting untuk mencuci pakaian dari sisi dalam ke luar.

Sebab, bagian terpenting dari pakaian Anda adalah bagian luarnya, jadi tampaknya logis untuk melindunginya dari intensitas mesin cuci.

Terutama jika pakaian Anda memiliki manik-manik, bordir, dan detail rumit lainnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Membersihkan Noda di Bagian Kerah dan Ketiak

Baca Juga: 4 Jenis Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Cuci, Kalau Nekat Bisa Nyesel Sendiri