Trik Jitu Hilangkan Bintik Hitam di Dinding Dapur Akibat Jamur, Salah Satunya Cuma Pakai Cuka

By Ulfa, Senin, 2 Januari 2023 | 08:40 WIB
Mudah kok ternyata menghilangkan bintik hitam di dinding dengan bahan alami (apartmenttherapy.com)

SajianSedap.com - Coba lihat dinding dapur mu, apakah ada bintik hitam di sana?

Bintik atau noda hitam di dapur ini biasanya disebabkan akibat jamur.

Tak hanya di dapur, bintik hitam akibat jamur ini ada di kamar mandi, ruang lembab, sudut ruangan dan lain-lain.

Jamur hitam ini mungkin tumbuh di rumah kita bahkan tanpa kita mengetahuinya. 

Hal ini ternyata karena jamur menyukai tempat gelap, hangat, lembab yang sering tidak terlihat.

Setelah mulai menyebar, menghilangkan jamur hitam bisa menjadi tantangan, nih!

Maka dari itu, kita wajib tahu cara menghilangkan bintik hitam akibat jamur di dinding dapur berikut ini.

3 Bahan Alami untuk Hilangkan Jamur di Dinding atau Keramik Dapur

Ada banyak produk di pasaran yang efektif untuk menghilangkan jamur hitam, tetapi banyak di antaranya mengandung bahan kimia keras yang sama berbahayanya dengan jamur itu sendiri.

Maka dari itu, seperti dikutip dari The Maids, Senin (2/1/2023), berikut ini ada 5 cara untuk menghilangkan jamur tanpa menggunakan bahan kimia beracun, di anataranya:

1. Penghapusan Jamur Hitam Menggunakan Cuka

Bahan yang pertama adalah kita bisa menggunakan cuka.

Cuka putih adalah produk asam ringan yang membersihkan, menghilangkan bau, dan mendisinfeksi.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bintik Hitam di Selimut Akibat Jamur dari, Modal 2 Bahan Saja