Gak Akan Bau Lagi, Ini Tips Mencuci Handuk agar Tidak Apek Saat Dipakai, Cukup Pakai 5 Bahan Alami Saja

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 8 Januari 2023 | 18:25 WIB
Handuk yang bau apek bisa dicuci dengan cara ini agar wangi (freepik)

Masukkan cuka putih sebanyak satu tutup botol kemudian tambahkan air dan rendam handuk di sana.

Anda bisa menggunakan cuka putih sebagai deterjen.

Sifat asam cuka akan menghilangkan bau tak sedap pada handuk.

Namun, jangan sampai kamu mencampur cuka dengan larutan pemutih ya.

Kedua cairan ini jika dicampur akan menimbulkan reaksi dan asap yang berbahaya.

4. Memanfaatkan baking soda

Selanjutnya Anda bisa menggunakan baking soda yang memiliki sifat basa.

Baking soda menjadi bahan alami yang populer untuk menetralkan bau dan melembutkan handuk.

Baca Juga: 4 Cara Membersihkan Handuk Putih yang Sudah Kusam, Sekali Coba Langsung Seperti Baru

5. Bersihkan mesin cuci

Alasan lain handuk berbau bisa terjadi karena mesin cucimu yang jarang dibersihkan.

Hal ini karena jamur dan bakteri bisa menumpuk di mesin cuci.

Sebaiknya Anda membersihkan mesin cuci dengan rutin.

Setidaknya bersihkan sebanyak enam bulan sekali.

Sase Lovers perlu menyeka mesin cuci dengan kain mikrofiber yang telah dicelupkan ke cuka putih.

Selanjutnya masukkan tablet pencuci mesin ke dalam tabung.

Lalu jalankan mesin cuci dengan siklus putaran panas.

Selain itu, pastikan pintu mesin cuci terbuka setelah dipakai agar udara dapat mengeringkan genangan air yang tertinggal.

Semoga bermanfaat ya.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Tips Mencuci dan Merawat Handuk agar Tidak Bau Apek

Baca Juga: Cara Melembutkan Handuk yang Kasar Setelah Dicuci, Mudah Banget Pakai Bahan Dapur