Resep Ikan Goreng Saus Kari, Menu Super Enak Dan Praktis Untuk Makan Malam

By Dwi, Kamis, 19 Januari 2023 | 17:00 WIB
Resep Ikan Goreng Saus Kari Enak Dan Mudah, Menu Serba Ikan Lezat Untuk Makan Malam (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Ikan Goreng Saus Kari, menu serba ikan praktis dengan rasa yang super enak ini bakal jadi menu makan malam favorit.

Resep Ikan Goreng Saus Kari ini sukses bikin nafsu makan bertambah karena aroma saus karinya yang begitu nikmat.

Agar keluarga jadi lebih semangat untuk makan saat malam hari, menghadirkan Resep Ikan Goreng Saus Kari enak dan mudah dibuat ini adalah pilihan utamanya.

Baca Juga: Dikasih Tahu Juru Masak Warteg Langganan, Cara Goreng Ikan agar Minyaknya Tidak Muncrat Harus Ditambah 1 Bumbu Dapur ini

Waktu: 45 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:3 ekor ikan nila, dikerat-kerat1 sendok teh air jeruk nipis1 sendok teh garam3 siung bawang putih, dihaluskan2 cm jahe, dihaluskan500 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Saus:3 tangkai daun kari, digoreng untuk taburan2 buah cabai merah, diiris miring1 batang daun bawang, dipotong 1 cm1 sendok teh kari bubuk1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir300 ml air1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:5 butir bawang merah2 siung bawang putih3 butir kemiri, disangrai3 cm kunyit, dibakar

Cara Membuat Ikan Goreng Saus Kari:

1. Lumuri ikan dengan campuran air jeruk, garam, bawang putih, dan jahe. Diamkan 30 menit.

2. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Angkat. Sisihkan.