Resep Roti isi Vla yang Empuk Dengan Isian Nikmat Ini Bikin Susah Move On!

By Dwi, Minggu, 29 Januari 2023 | 12:00 WIB
Resep Roti isi Vla Enak Dan Mudah Dibuat Ini Tak Mungkin Bisa Ditolak Begitu Disajikan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Roti isi selalu jadi camilan favorit ketika bersantai di hari libur.

Tekstur lembut dengan rasa isian yang manis dan gurih, membuat resep roti isi vla langsung jadi incaran begitu disajikan.

Mari, sajikan hidangan yang manis dan lembut ini ketika menikmati akhir pekan bersama keluarga tercinta.

Baca Juga: Oliebollen, Makanan Asli Belanda yang Disebut 'Tiruan' Odading, Apa Perbedannya?

Waktu: 90 Menit

Sajian: 17 Buah

Bahan Biang:300 gram tepung terigu protein tinggi3 gram ragi instan15 gram gula pasir180 ml air es

Bahan:100 gram tepung terigu protein tinggi50 gram tepung terigu protein sedang6 gram ragi instan25 gram susu bubuk75 gram gula pasir1 butir telur60 ml air es60 gram margarin1 sendok teh garam

Bahan Isi:250 ml susu cair15 gram maizena15 gram tepung terigu1/4 sendok teh garam50 gram gula pasir1 1/2 sendok makan kental manis putih1/2 sendok makan margarin

Bahan Olesan(aduk rata):1 butir telur25 ml susu cair

Cara Membuat Roti Isi Vla:

1. Isi, larutkan maizena, teung terigu dan garam dengan 100 ml susu cair. Sisihkan. Rebus susu cair dan gula sampai mendidih. Masukkan maizena masak sambil diaduk sampai mengental. Angkat. Tambahkan susu kental manis dan margarin. Aduk rata. Dinginkan.