Tips Menghilangkan Karat pada Panggangan, Bisa Pakai Garam dan 1 Bahan Ini, Mudah dan Cepat

By Idam Rosyda, Kamis, 19 Januari 2023 | 11:40 WIB
cara membersihkan karat pada panggangan (freepik)

SajianSedap.com - Anda mempunyai panggangan di rumah?

Jika iya, Anda tentu kerap menemukan karat pada panggangan.

Biasanya setelah digunakan, kerak bekas makanan akan menempel.

Hal ini membuat karat mudah sekali muncul.

Panggangan yang berkarat tentu berbahaya jika digunakan.

Anda tentu perlu menghilangkan karat pada panggangan ini.

Karat pada panggangan memang tidak bisa sembarangan dihilangkan.

Namun tenang saja, Anda bisa menggunakan bahan rumahan kok.

Dilansir dari Love to Know, semakin lama Anda membiarkan sisa makanan yang terbakar di atas panggangan, semakin sulit dibersihkan. 

Metode yang Anda gunakan untuk membersihkan panggangan yang berkarat ini akan tergantung pada bahan yang mereka miliki.

Biasanya kisi panggangan barbekyu terbuat dari baja tahan karat atau jenis logam lainnya.

Baca Juga: Cara Merontokkan Karat Pada Pisau dengan 5 Bahan Alami, Langsung Kinclong Seperti Baru Beli