Seumur Hidup Bakal Nyesel, 4 Malapetaka Ini akan Terjadi Jika Pintu Kulkas Gak Ditutup dengan Rapat

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 21 Januari 2023 | 13:25 WIB
Engga menutup pintu kulkas dengan rapat bisa datangkan malapetaka.. (Adobe stock)

SajianSedap.com - Kulkas jadi salah satu barang elektronik yang sangat berguna di rumah.

Sebab kulkas bisa bikin bahan belanjaan kita jadi awet.

Maka itu penting bagi kita untuk merawat kulkas dengan baik.

Nah saat mau mengambil makanan di kulkas kita pasti bakal membuka dan menutup pintu kulkas.

Namun, terkadang kita suka gak sadar kalau kita gak menutup rapat pintu kulkas.

Ternyata kebiasaan tersebebut malah bisa datangkan malapetaka loh.

Ya, akan terjadi 4 malapetaka ini jika kulkas gak tertutup rapat.

Efek Tak Menutup Pintu Kulkas dengan Rapat

Dilansir dari beberapa sumber, Rabu (9/11/2022), berikut ini adalah empat efek buruk yang ditimbulkan jika pintu kulkas tidak tertutup rapat.

Beban listrik berlebih dan sia-sia

Udara di dalam kulkas seharusnya lebih dingin dan lebih kering daripada udara di luarnya.

Tapi, pintu kulkas yang tidak tertutup rapat memungkinkan udara hangat masuk ke dalam kulkas dan menaikkan suhu di kompartemen makanan.

Hal itu membuat motor atau kompresor kulkas terus-menerus bekerja keras untuk menjaga udara di dalam kulkas tetap dingin.

Baca Juga: Siapa Sangka 4 Barang dari Dapur Ini Lebih Kotor daripada Dudukan Kloset, Salah Satunya Talenan yang Dipakai Setiap Hari