Telat Tahu Bahaya, Ciri-ciri Kutu Busuk Ada di Kasur, 4 Tanda-tanda Ini Kerap Tidak Disadari

By Idam Rosyda, Sabtu, 21 Januari 2023 | 14:40 WIB
tanda-tanda kutu busuk ada di kasur (Kompas)

SajianSedap.com - Kutu kasur menajdi salah satu hewan yang kerap tidak disadari penghuni rumah.

Padahal kutu karus atau kutu busuk ini bisa membahayakan kesehatan loh.

Pasalnya kutu busuk atau kutu kasur ini bisa menggigit kulit.

Gigitannya pun bisa menimbulkan iritasi.

Selain itu rasa gatal yang Anda rasakan pun terkadang bisa menimbulkan luk karena digaruk.

Tentunya Anda harus mewaspadai keberadaan kutu kasur ini.

Nah karena ukurannya yang kecil, Anda tidak bisa melihatnya secara kasat mata.

Namun ada tanda-tanda kutu busuk di kasur yang bisa Anda kenali.

Salah satu cara termudah untuk mengidentifikasinya adalah jika menemukan bekas gigitan di wajah, leher, lengan, tangan, atau bagian tubuh lainnya yang muncul ketika kamu tidur.

Namun, pada beberapa orang, tanda gigitan tersebut bisa muncul hingga 14 hari lamanya.

Oleh karena itu, penting untuk melihat juga tanda lainnya untuk mengidentifikasi keberadaan kutu busuk di rumah Anda

Baca Juga: Tanda-tanda Handuk Harus Sudah Segera Dibuang dan Beli yang Baru