Lebih cepat akan lebih baik agar jamur tidak menyebar.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS(CDC) menyarankan untuk menggunakan larutan deterjen, larutan air, atau pemutih.
Takarannya 1 cangkir pemutih klorin untuk 3 liter air.
Deterjen dan pemutih membunuh jamur.
Namun bahan ini tidak mencegahnya kembali.
Dengan demikian, Anda harus melakukan 2 hal untuk mengendalikannya.
Yang pertama adalah menciptakan kondisi yang tidak menguntungkan untuk pertumbuhannya.
Misalnya dengan menurunkan kelembapan, mengatur suhu dan memberikan ventilasi.
Yang kedua adalah membersihkan kloset secara teratur.
Jadi setelah bersih, jangan lupa untuk mencegahnya ya.
Baca Juga: Sering Bikin Jijik, Begini Cara Membersihkan Sikat Kloset dari Noda Kuning yang Membandel
2. Jamur di luar tangki kloset
Jika jamur terkumpul di luar tangki kloset, Anda dapat membersihkannya dengan larutan pemutih yang sama.