Cara Simpan Tas Kulit Supaya Tidak Berjamur, Benarkah Tidak Boleh Disimpan di Lemari dan Harus Dijemur Sesekali?

By Virny Apriliyanty, Rabu, 25 Januari 2023 | 18:10 WIB
Cara Simpan Tas Kulit Supaya Tidak Berjamur (theleatherstoreuk.com)

SajianSedap.com - Pernahkah Anda melihat orang yang menjemur tas-tasnya di bawah sinar matahari?

Biasanya hal ini dilakukan sesekali dalam beberapa bulan.

Nah, menjemur tas dipercaya bisa mencegah tumbuhnya jamur.

Soalnya, tas yang disimpan di lemari memang rentan berjamur.

Jamurnya bisa kita kenali dari tampilan tas kulit yang tiba-tiba ditumbuhi bercak berwarna putih.

Nah, jamur ini tentu saja bikin kondisi tas jadi tidak maksimal.

Namun faktanya, tas kulit juga tidak boleh dijemur di bawah sinar matahari langsung, lo.

Jadi, bagaimana cara simpan tas kulit supaya tidak berjamur?

Cara Supaya Tas Kulit Tidak Berjamur

Nyatanya, meskipun mampu memberikan tampilan yang elegan, trendi, dan tak lekang oleh zaman, tas kulit harus dirawat sebaik mungkin agar tidak jamuran.

Jika tas yang kamu miliki sudah menampilkan noda-noda berwarna putih di permukaannya, maka dapat dipastikan jika tas tersebut sudah ditumbuhi oleh jamur.

Jamur yang tumbuh di permukaan tas akan membuat tampilannya tampak menjadi kotor dan usang, sehingga malah akan merusak tas jika dibiarkan.

Baca Juga: 4 Cara Memperbaiki Tas yang Mengelupas Ini Wajib Dicontek, Bikin Tas Lama Jadi Kaya Baru Lagi dalam Sekejap