SajianSedap.com - Kamar mandi menjadi salah satu bagian rumah yang sering kita gunakan.
Setiap hari kita akan buang air, mandi, keramas, dan melakukan berbagai kegiatan lainnya di kamar mandi.
Tapi sayang sekali kadang kita tidak memperhatikan kebersihannya.
Akhirnya kamar mandi akan bau apek.
Padahal kita bisa mengatasinya lho.
Caranya Anda cukup melakukan tips mudah ini.
Trik Membuat Kamar Mandi Harum Tanpa Pewangi
1. Jaga agar handuk tetap kering
Sase Lovers coba cek handuk yang tergantung di kamar mandi.
Apakah handuk yang dipakai masih basah atau lembap?
Jika iya, segera jemur dan keringkan ya.
Menyimpan handuk yang masih lembap di dalam kamar mandi adalah ide buruk.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Kuning pada Bak Kamar Mandi Keramik, Oleskan 1 Bahan Dapur Ini