SajianSedap.com - Ketiak yang bau jadi masalah badan yang paling ditakuti.
Sebab kalau ketiak kita bau yang ada malah bikin gak pede.
Ya, ketiak yang bau memang bisa mengganggu orang sekitar kita.
Maka itu banyak orang yang memilih menggunakan deodoran.
Namun, sayang beberapa orang ada yang gak ampuh menggunakan deodoran.
Sehingga ketiak mereka pun suka masih bau.
Wah kalau begitu mending Anda coba gunakan tomat saja untuk menghilangkan bau ketiak.
Cara Alami Mengatasi Ketiak yang Bau
Dilansir dari TimesofIndia.com ada beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan bau di ketiak.
1. Tomat
Banyak orang yang memiliki tomat di rumah.
Nah, untuk menghilangkan bau ketiak yang mengganggu bukan menggunakan tomat utuh.
Ya, bahan yang Anda perlukan adalah jus tomat.
Baca Juga: Cara Merontokkan Bulu Ketiak Tanpa Dicabut, Caranya Cukup Campurkan Lemon dan 1 Bahan Ini Biar Ampuh
Caranya campurkan jus tomat dengan jus lemon.
Kemudian leskan campuran tersebut selama 10 menit di sekitar ketiak Anda.
Jika sudah bersihkan dengan air dingin.
2. Garam batu
Masukan sedikit garam batu ke dalam ember berisi air hangat.
Aduk rata hingga larut lalu mandi.
Ini memiliki sifat pembersihan dan juga menghilangkan keringat ekstra.
3. Cuka apel
Ambil 1 cangkir cuka sari apel dan campurkan dengan 1/2 setengah cangkir air.
Masukkan ke dalam botol semprot dan gunakan setiap malam di ketiak Anda sebelum tidur.
Cuci dengan air hangat di pagi hari.
4. Kentang
Sayuran ini juga bisa Anda gunakan untuk menghilangkan bau ketiak loh.
Baca Juga: 5 Bahan Alami Ini Bisa Hilangkan Bau Ketek yang Kecut, Gak Malu Lagi Mulai Sekarang
Iris tipis kentang dan gosokkan pada ketiak Anda selama 30 menit.
Jika sudah cuci ketiak dengan air dan bau ketiak Anda akan memudar.
5. Soda kue dan lemon
Ambil dua sendok makan soda kue dan campurkan dengan satu sendok makan jus lemon.
Lalu aduk sampai menjadi pasta.
Pijat campuran tersebut pada ketiak Anda selama 10 menit dengan gerakan memutar.
Kemudian cuci bersih dengan air.
Nah beberapa bahan tadi tentu ada di rumah bukan?
Yuk langsung coba agar ketiak Anda bisa bebas dari bau yang mengganggu dan bikin malu.
Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk Anda ya.
Baca Juga: Rahasia Menghilangkan Noda Kuning di Area Ketiak Baju, Cukup Pakai 2 Bahan Murah ini
Artikel ini telah tayang di TimesofIndia.com dengan judul, Home remedies to get rid of smelly armpits