Anda bisa menyeka permukaan piring terlebih dahulu menggunakan kain, sebelum membersihkannya.
2. Siapkan soda kue atau cream of tartar
Ada dua bahan pembersih piring baret yang bisa Anda gunakan, yakni soda kue dan cream of tartar.
Soda kue dan cream of tartar merupakan dua pilihan terbaik pembersih piring yang mampu menghilangkan baret ringan di sekitar piring.
3. Oles bahan pembersih ke sekitar piring
Anda bisa memilih salah satu bahan pembersih piring tersebut, lalu menaburkannya di atas permukaan piring.
Tambahkan beberapa tetes air, lalu gosok menggunakan kain basah hingga menutupi bagian baret atau seluruh piring.
Gosok perlahan menggunakan kain hingga baret pada piring hilang.
Kemudian, cuci piring menggunakan sabun dan air seperti biasa.
Bilas dan keringkan.
Trik Menghilangkan Bau Amis Di Piring
Berikut cara menghilangkan bau amis pada piring yang melansir dari beberapa sumber.
1. Kemangi
Melansir "1001 Tip Seputar Dapur Sehat, Hemat Dan Kreatif" oleh Aphrodittaa M. Shanty terbitan Andi Publisher, daun kemangi dapat digunakan untuk menghilangkan bau amis pada piring.
Baca Juga: Tips Mudah Atasi Piring Putih yang Lecet, Bisa Tampak Seperti Baru dengan Dioles Bahan ini