Cara Membersihkan Botol Kaca yang Butek dan Bau TANPA Sikat, Cukup Siapkan 4 Bahan Saja

By Ulfa, Kamis, 9 Februari 2023 | 11:40 WIB
Cara membersihkan botol kaca yang kusam dan bau dengan bahan alami (worldsustainable.org)

3. Baking soda

Bahan rumahan yang bisa digunakan untuk membersihkan botol kaca yang kusam adalah baking soda.

Caranya:

- Coba rendam botol kaca pada larutan baking soda dan air hangat.

- Diamkan beberapa saat, setelah itu bilas dengan air mengalir.

- Terakhir, kamu bisa membersihkan kembali dengan air hangat.

4. Campuran beras dan detergen

Kotoran di dalam botol seringkali masih tertinggal soalnya sulit dijangkau.

Nah, dengan tips ini kamu bisa membersihkannya dengan menggunakan campuran air hangat, beras, dan detergen.

Langkah-langkahnya:

- Masukkan air hangat ke dalam botol hingga 3/4, tambahkan 1 sdt beras dan sedikit detergen.

- Tutup botol hingga rapat dan kocok-kocok hingga beras bisa menjangkau semua permukaan botol.

- Perhatikan pula jenis botolnya, ya. Jika kaca botol tipis disarankan jangan terlalu keras saat mengocoknya.

- Jika sudah, buang semua cairan.

- Kamu bisa membilasnya menggunakan air mengalir dan biarkan hingga mengering.

Baca Juga: Banyak yang Salah Paham, Expired Date pada Botol Air Mineral Ternyata Maksudnya Begini

Artikel ini telah tayang di bobo.grid.id dengan judul Ampuh Bersihkan Kerak dan Noda, Begini Cara Membersihkan Botol Kaca dengan Bahan Rumahan