Malah tidak terlalu disarankan.Tetapi ada aturan umum yang harus diperhatikan juga.
Aturan Menyimpan Cokelat
Cokelat susu sebenarnya dapat bertahan hingga satu tahun, sedangkan dark cokelat bertahan hingga 2 tahun.Mengutip Nakita.id, suhu ideal untuk menjaga agar cokelat tetap awet adalah antara 65 hingga 70 derajat Fahrenheit.
Hal ini setara dengan 18.3 derajat celcius hingga 21.1 derajat celcius, atau sesuai dengan suhu kamar.
Jika kamu benar-benar harus memasukkan cokelat ke dalam kulkas, pastikan segel tertutup rapat.Karena kondensasi mudah terbentuk pada cokelat dan justru akan mengubah rasanya.Tentu kamu tidak ingin cokelat tersebut tidak senikmat sebelumnya bukan?Nah, jika terjadi kondensasi maka gula pada cokelat akan 'mekar', seperti munculnya bintik atau noda kasar pada cokelat.
Tetapi kamu tak perlu khawatir cokelat tersebut masih bisa dikonsumsi.Mungkin ada beberapa cokelat yang ingin Anda simpan tanpa mengurangi apapun dari coklat tersebut?Berikut cara menyimpan coklat berdasarkan jenisnya.
Cara Menyimpan Cokelat Berdasarkan Jenis
1. Cocho chip
Sebelum mengetahui bagaimana cara membuat kue cokelat lezat, kamu harus tahu bagaimana cara menyimpannya agar tetap awet.Choco chip dapat bertahan di suhu yang lebih tinggi dari pada cokelat biasanya.
Hal ini karena mereka tidak mengandung mentega kakao.
Tetapi untuk menyimpannya, taruhlah ditempat gelap dengan suhu yang sama dengan cokelat lainnya.
Jangan sampai terkena sinar matahari oleh karena itu tutuplah rapat-rapat.