SajianSedap.com - Resep Trancam Sayuran Dan Tahu yang enak dan sehat ini adalah salah satu hidangan yang tak bakal bikin perut gendut.
Menu sehat ini hadir dengan isian yang beragam, mulai dari tahu, tempe dan juga sayuran.
Nah, kalau butuh hidangan yang enak untuk lengkapi makan siang nanti, menu simple dan sehat ini bisa jadi pilihannya.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:100 gram tahu putih, kukus, potong kotak 11/2 cm100 gram tempe, potong kotak 11/2 cm, goreng1 buah ketimun, potong kotak kecil6 lonjor kacang panjang, potong 1/2 cm25 gram petai cina75 gram taoge pendek(kecambah)25 gram kemangi, petiki daunnya150 gram kelapa parut
Bumbu Halus:4 siung bawang putih3 buah cabai merah keriting1 buah cabai rawit merah5 cm kencur1 sendok teh terasi, goreng4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya1 sendok teh garam2 sendok teh gula merah
Cara Membuat Trancam Sayuran dan Tahu:
1. Campur bumbu halus, kelapa parut, dan daun jeruk. Aduk rata.
2. Aduk rata ketimun, kacang panjang, petai cina, taoge pendek, kemangi dan kelapa parut. Tambahkan tahu dan tempe. Aduk rata.
Baca Juga: 5 Sayuran Penurun Kolesterol Paling Ampuh, Murah dan Mudah Didapat