Cara Buka Tabungan Emas di Shopee, Gak Perlu Ribet Tinggal Klik Langsung Bisa Investasi

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Jumat, 17 Februari 2023 | 15:40 WIB
Begini cara membuka tabungan emas di Shopee (DOK. Humas ShopeePay)

Cara buka tabungan emas di Shopee ternyata gampang dan gak ribet

Jika ingin punya pengalaman menabung emas di Shopee, Anda hanya perlu melakukan pembelian melalui aplikasi Shopee.

Saat pertama kali melakukan pembelian emas, Anda diharuskan untuk memilih Kantor cabang Pegadaian untuk pembentukan CIF dan rekening tabungan emas Shopee Pegadaian, serta pencetakan buku tabungan jika dibutuhkan.

Sebagai informasi tambahan, Customer Information System (CIF) adalah data terkait informasi lengkap pengguna yang tersimpan pada sistem Pegadaian.

Cara menabung emas di Shopee bisa dilakukan dengan langkah-langkah pembelian sebagai berikut:

- Buka aplikasi Shopee,

- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan,

- Pilih Emas

- Pilih Beli Sekarang,

- Pilih total pembelian yang Anda inginkan,

- Pilih Beli Sekarang,

Baca Juga: Lagi Heboh! Cara Cek Pengeluaran Shopee Selama Setahun Begini Langkah-langkahnya