SajianSedap.com - Sase Lovers coba perhatikan halaman rumah sekarang juga.
Apakah ada rumput liar yang tumbuh di sela-sela paving?
Gulma yang satu ini memang sering tumbuh di depan rumah.
Tapi Anda harus tetap membasminya.
Untuk membasminya gak perlu pakai bahan kimia kok.
Caranya cukup dengan cairan ini saja.
Cara Menghilangkan Rumput Liar
Salah satu cara alami membasmi rumput liar yang bisa Anda praktikkan adalah dengan menggunakan air panas.
Dilansir dari Gardening Know How, rumput beserta akarnya akan langsung mati jika disiram dengan air panas.
Seluruh sel yang ada pada tubuhnya akan rusak.
Kemudian tumbuhan ini akan mati.
Namun untuk mempraktikkan metode ini Anda harus berhati-hati.
Baca Juga: Cara Membasmi Rumput Liar Pakai Bahan dari Dapur, Mudah Banget Tanpa Repot Keluar Tenaga