Resep Nasi Gandul, Menu Tradisional yang Kaya Rempah Untuk Makan Malam Di Hari Libur

By Dwi, Minggu, 26 Februari 2023 | 16:00 WIB
Resep Nasi Gandul, Menu Super Lezat Untuk Makan Malam Di Hari Libur (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Gandul, menu tradisional dengan rasa super enak yang tak mungkin ditolak keluarga.

Rasa yang mantap serta hadir dengan aroma rempah yang kaya, membuat menu praktis satu ini cocok jadi menu makan malam di hari libur.

Kalau ingin mencoba menghadirkan menu makan malam yang istimewa untuk di hari libur, segera hadirkan menu khas Pati ini saja.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:300 gram daging sapi sandung lamur, potong 3 1/2x3 1/2 cm1 lembar daun salam2 cm lengkuas, memarkan2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan4 sendok makan kecap manis2 sendok teh garam2 sendok teh gula merah sisir1.500 ml santan, dari 1 1/2 butir kelapa2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:4 butir kemiri, sangrai12 butir bawang merah4 siung bawang putih1/4 sendok teh jintan1 1/2 sendok teh ketumbar1 1/2 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh pala2 cm kencur

Bahan Pelengkap:800 gram (4 porsi) nasi putih4 lembar daun pisang, untuk alas4 sendok makan bawang goreng, untuk taburan

Cara Membuat Nasi Gandul:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.

2. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kecap manis. Aduk rata.

3. Tuang santan. Bubuhi garam dan gula merah. Aduk sampai daging matang dan empuk.