Resep Bekal Sekolah : Resep Nasi Goreng Kencur Enak Dan Praktis Ini Bisa Dibuat Dengan 3 Langkah Saja

By Dwi, Kamis, 2 Maret 2023 | 06:00 WIB
Resep Nasi Goreng Kencur, Menu Anti Repot Untuk Resep Bekal Sekolah yang Sedapnya (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Kencur, menu sederhana yang bisa kita buat dengan 3 langkah saja, namun rasanya enak banget.

Makanya, menu praktis satu ini bisa selalu kita andalkan untuk jadi resep bekal sekolah si kecil nanti.

Ketika tak punya banyak waktu untuk membuat bekal, sebaiknya tiru menu praktis ini agar si kecil jadi doyan makan.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:500 gram nasi putih dingin2 buah cabai merah, diiris serong2 butir telur, dikocok lepas1/2 sendok makan kecap ikan1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk50 gram teri nasi goreng3 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu Halus:5 butir bawang merah3 siung bawang putih3 cm kunyit, dibakar3 cm kencur1/2 sendok teh terasi goreng

Pelengkap:50 gram kerupuk kanji, digoreng2 sendok makan bawang merah goreng

Cara Membuat Nasi goreng Kencur:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan bumbu di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar.

2. Masukkan nasi. Tambahkan kecap ikan, garam, dan merica. Aduk rata sampai matang. Tambahkan teri. Aduk rata.

3. Sajikan nasi goreng kencur bersama kerupuk kanji dan bawang merah goreng.