Cara Menghilangkan Bau Apek dan Lembab di Kamar Tidur, Cukup Letakkan Semangkok Bahan Dapur Ini Pasti Udara Jadi Segar dan Wangi

By Amelia Pertamasari, Senin, 6 Maret 2023 | 08:00 WIB
Cara menghilangkan bau apek dan lembab di kamar tidur dengan bahan dapur. (Ann Arbor Apartment)

SajianSedap.com - Kamar tidur merupakan ruang tidur dan beristirahat di rumah. Untuk itu, kamar tidur harus menghadirkan suasana nyaman dan santai.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat kamar tidur nyaman dan santai sehingga dapat beristirahat dengan maksimal.

Mulai dari menjaga kerapian dan kebersihan tempat tidur, aliran udara ke dalam ruangan, dan aroma dalam kamar tidur.

Sayangnya, terkadang ada beberapa masalah yang tak kita kehendaki terjadi, seperti bau apek dan lembab.

Bau apek karena jamur ini biasanya berasal dari ruangan yang terpapar kelembaban tinggi.

Jamur pada dinding juga bertumbuhan di area yang terlewati pipa air yang bocor, atau dinding yang sering terkena aliran air akibat atap rumah yang bocor di musim penghujan.

Ketika dinding menjadi lembab dari waktu ke waktu, maka jamur akan dengan cepat tumbuh dan merebak.

Ketika berkembang biak itulah, jamur mengeluarkan gas yang terendus oleh indera penciuman kita.

Jika Anda mengalaminya, jangan ambil pusing dulu. Berikut ini ada cara menghilangkan bau apek dan lembab di kamar tidur dengan mudah.

Cara Menghilangkan Bau Apek dan Lembab di Kamar Tidur

Untuk menghilangkan bau apek dan lembab di kamar tidur Anda, caranya cukuplah mudah.

Anda bisa memanfaatkan bahan rumah tangga yang tersedia di dapur Anda sebagai pembasmi jamur dan penyerap bau tak sedap seperti berikut ini:

Baca Juga: Sering Jadi Kebiasaan, Jangan Lagi Menumpuk Pakaian Kotor di Kamar Tidur! Penelitian Ungkap Bahaya yang Bikin Bergidik Ngeri