Gak Banyak Ibu-Ibu yang Tahu, Kuas Kue yang Kotor dan Berminyak Bisa Bersih Lagi dengan Garam, Dijamin Kotoran Langsung Luruh

By Gusthia Sasky T, Rabu, 8 Maret 2023 | 18:25 WIB
Kuas kue yang kotor dan berminyak bisa bersih dengan menggunakan garam. (Adobe stock)

Anda bisa gerakkan kuas, tekan dengan lembut ke bagian bawah dan sisi mangkuk.

Cara ini memungkinkan air dan sabun untuk membersihkan seluruh bulu dan mencapai bulu bagian dalam juga. 

3. Bilas kuas kue

Jika sudah dibilas dan bersihkan bulu kuas dengan jari Anda untuk membilas sisa sabun.

Pastikan untuk bilas bagian di mana bulu mencapai pegangan.

Anda juga bisa gunakan spons serta sabun untuk membersihkan sisa kotoran yang ada di gagangnya juga.

4. Keluarkan sisa air di kuas kue

Ketuk kuas kue dengan lembut ke tepi bak cuci untuk menghilangkan air sebanyak mungkin.

Pastikan untuk mengeringkan gagangnya saat Anda melakukannya.

5. Masukkan kuas ke dalam toples dengan sedikit garam

Taruh kuas, bulunya ke bawah, ke dalam stoples kecil.

Lalu tuangkan garam kasar, seperti garam kosher, ke dalam stoples, dan diamkan hingga bulunya terendam seluruhnya.

Anda bisa mengangkat kuas kue sedikit sehingga ada garam di bawah tepi bawah bulu serta mengelilinginya.

Diketahui garam akan membantu mengeluarkan kelembapan dari sikat.

Baca Juga: Gak Bakal Malu Lagi depan Mertua, Noda Minyak dan Makanan di Dinding Dapur Lenyap Cuma Modal Diusap Bahan yang Ada di Kulkas Ini

Simpan sikat di dalam garam semalaman, atau Anda dapat memilih untuk menyimpan kuas kue di dalam garam agar tetap kering dan bersih.

Jika ternyata kuas Anda mulai rontok, bau, atau bulunya meleleh, saatnya Anda beli yang baru.

Nah itu dia cara untuk membersihkan kuas kue.

Selamat mencoba!

Baca Juga: 4 Cara Menggoreng Donat agar Empuk dan Tidak Berminyak Seperti Buatan Dunkin dan JCO

Artikel ini telah tayang di TheKithcn.com dengan judul, How To Clean a Sticky or Buttery Pastry Brush After Your Next Baking Session