Gak Perlu Capek Nyikat, Keset Kaki yang Dekil dan Berjamur Bisa Kembali Kinclong Cuma Direndam 1 Bahan ini

By Ulfa, Rabu, 15 Maret 2023 | 11:25 WIB
Cara membersihkan keset rumah yang kotor dan dekil (toolboxdivas.com)

SajianSedap.com - Satu bahan yang sering kita temukan di depan rumah banyak orang adalah keset.

Keset kaki ini untuk mengelap kaki kita dari kotoran dan debu ketika akan masuk rumah.

Selain di depan rumah, keset kaki ini juga da di depan kamar mandi, pintu belakang, kamar tidur dan sebagainya.

Namun, sering orang mengabaikan kebersihan keset kaki ini, nih.

Jamur umumnya sering kita temukan di tempat yang lembap, salah satunya di keset kaki yang sering kita gunakan sehari-hari.

Keset adalah tempat umum untuk pertumbuhan jamur di tempat-tempat ini.

Makanya, kita harus tahu cara mencuci keset kaki yang benar dan cepat bersih, nih!

Tak perlu menyikat terlalu kuat, berikut ini beberapa tips mencuci keset kotor yang ada di rumah dengan cepat dan mudah.

Cara Mencuci Keset Kotor

Berikut ini ada beberapa cara mencuci keset kaki untuk cegah tumbuhnya jamur seperti dikutip dari laman Boldsky:

1. Gunakan pemutih

Cara pertama yang dapat kamu lakukan untuk membersihkan keset kaki adalah dengan mencelupkannya ke dalam pemutih.

Caranya, rendam keset kaki dalam pemutih selama 4-5 jam.

Baca Juga: Trik Mudah Cuci Keset Kamar Mandi yang Bau, Kuncinya Cukup Ganti Air Keran dengan Larutan Ini Saja Saat Mencuci