Silica gel pack berguna untuk menyerap kelembapan ruangan sehingga baik untuk diletakkan di dekat tas atau sepatu kulit.
Namun, kamu juga harus memperhatikan usia pemakaiannya.
Banyak yang tidak mengetahui bahwa silica gel mempunyai usia pemakaian 2-4 minggu.
Oleh karena itu, ganti silica gel secara berkala untuk menghindari jamur karena lemari yang lembab.
Selain itu, gunakan dustbag untuk melindungi tas dan sepatu dari debu halus yang lama kelamaan dapat sulit dibersihkan.
Artikel ini telah tayang di TribunBatam.id dengan judul Begini Cara Merawat Tas Kulit Menggunakan Kondisioner Racikan Sendiri