SajianSedap.com - Di setiap rumah pastinya harus ada kunci pintu agar aman.
Selain itu, kunci pintu juga bisa berfungsi untuk kenyamanan kita agar tidak diganggu kalau sedang ingin sendirian.
Tak hanya kunci pintu rumah dan kamar, kamar mandi pun perlu.
Tapi, terkadang kunci pintu ini malah macet saat kita akan membukanya, nih!
Kunci pintu macet tentu saja akan menimbulkan beragam permasalahan.
Maka dari itu, sebelum itu terjadi ada cara mencegah dan memperbaiki pintu kamar mandi yang macet atau sulit dibuka berikut ini.
Cara Mengatasi Kunci Pintu Macet
Dikutip dari Lifehacker via Kompas.com, ada enam perawatan rutin yang perlu dilakukan agar kunci pintu tidak macet.
Berikut sejumlah cara mencegah kunci pintu macet:
1. Mencegah keausan yang tidak perlu
Untuk mencegah masalah dengan kunci, hindari membanting pintu.
Selain itu juga hindari memberi tekanan pada kenop dan pegangan pintu, dan memberi beban berlebih pada pintu.
Menarik engsel keluar dari casing atau menjentikkan perangkat keras ke arahnya juga akan membuat komponen kunci aus lebih cepat, dan terkadang masalah ini sulit diperbaiki.