SajianSedap.com - Jarang yang menyadari menjaga kulit tangan harus sama dengan wajah dan bagian tubuh lainnya.
Yang sering terlihat adalah tangan belang.
Biasanya kejadian tangan belang adalah karena aktifitas berjemur saat matahari terik.
Banyak yang mencoba mengatasi tangan belang dengan alat kecantikan.
Salah satu yang sering digunakan adalah handbody.
Namun menggosok-gosok tangan dengan handbody tidaklah cukup.
Ada sejumlah bahan di dapur yang dapat mengatasi tangan belang dalam waktu singkat.
Seperti air bekas cucian beras.
Trik Mengatasi Tangan Belang dengan Bahan Alami
Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi kulit belang secara alami.
1. Air Beras
Sejak dulu beras memang sudah dipercaya sebagai bahan pencerah alami bagi kulit.
Tak heran jika bahan alami yang satu ini tentunya juga bisa memutihkan kulit tanganmu yang belang.
Beras memiliki kandungan asam ferullic dan allantonin yang dapat memutihkan sekaligus melindungi kulit.