Noda Kuning pada Celana Dalam Bikin Jijik, Cara Hilangkannya Bisa Pakai 3 Bahan Murah Meriah Ini

By Idam Rosyda, Kamis, 23 Maret 2023 | 16:25 WIB
cara menghilangkan noda kuning pada celana dalam (freepik dan Kompas.com)

Diamkan beberapa saat, setelah itu baru kita kucek.

Temperatur air sangat penting lho untuk menghilangkan noda.

Jangan pernah pakai air hangat karena hal ini cuma akan bikin nodanya makin susah hilang dan kualitas celana dalam Anda akan semakin jelek.

Selanjutnya Anda bisa memanfatakan 3 bahan berikut ini supaya pembersihan lebih optimal.

1. Menggunakan baking soda

Kalau direndam dengan air dingin nodanya belum bisa hilang juga maka Anda bisa menggunakan bantuan baking soda.

Setelah direndam air dingin, oleskan baking soda di bagian celana yang terkena noda, sikat menggunakan sikat gigi bekas sampai nodanya benar-benar hilang.

Setelah itu, bilas menggunakan air bersih dan dilanjutkan dengan mencuci menggunakan deterjen.

2. Menggunakan lemon

Bahan yang satu ini disarankan digunakan untuk celana yang berwarna putih atau yang berwarna pastel.

Caranya, cukup tuangkan perasan air lemon di bagian celana yang terkena noda, kucek dengan tangan atau bisa disikat menggunakan sikat gigi bekas sampai nodanya hilang.

Lalu cuci dengan air bersih.

3. Rendam di air beras

Air cucian beras juga bisa Anda manfaatkan untuk membersihkan noda kuning membandel di celana dalam.

Baca Juga: Ada Putih-putih Bekas Deodoran pada Ketiak Kaos, Bersihkan dengan Garam Dicampur dengan Bahan Ini, Gak Perlu Capek Nyikat

Caranya cukup campurkan air beras dengan deterjen, rendam celana dalam selama beberapa menit.

Setelah itu, kucek celana dalam tersebut hingga bersih.

Nah mudah bukan?

Selamat mencoba Sase Lovers!

Artikel ini telah tayang di Cewek Banget dengan judul 4 Cara Efektif Bersihkan Noda Kuning Pada Celana Dalam. Wajib Tahu, Girls!

Baca Juga: Banyak yang Salah Kaprah, Cara Meluruhkan Lemak di Panci Ternyata Bukan Pakai Air Panas, Justru Bisa Rugi Besar Kalau Sampai Dilakukan