SajianSedap.com - Halaman rumah mungkin terlihat indah ketika Anda mengisinya dengan beragam tanaman hias.
Namun ini menjadi tak menarik lagi ketika gulma atau rumput liar memenuhi halaman di antara tanaman yang Anda pelihara.
Sehingga mau tak mau Anda harus menyingkirkannya agar tak merusak tanaman lain.
Sayangnya, ini adalah pekerjaan yang harus dilakukan setiap pemilik taman dari waktu ke waktu karena tumbuhnya rumput liar tak ada habisnya.
Namun, jika mengetahui cara menyingkirkan gulma dengan benar, dapat meminimalkan jumlah pekerjaan yang harus dilakukan.
Alih-alih harus mencungkilnya atau mencabut dengan tenaga ekstra yang pasti melelahkan, ada cara yang lebih mudah.
Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan yang bisa membuat rumput liar jadi layu terlebih dahulu sebelum Anda menyingkirkannya.
Ini tentu akan memberi Anda kemudahan dan menyusahkan Anda.
Jadi lihat berikut ini bagaimana cara membasmi rumput liar di halaman rumah Anda.
Cara Membasmi Rumput Liar Secara Alami dengan Mudah
Salah satu cara membasmi rumput liar di halaman rumah secara alami bisa dengan memanfaatkan bahan seperti air mendidih hingga cuka.
Dilansir dari Bobvila, berikut ini beberapa cara yang bisa digunakan untuk membasmi rumput liar di taman atau pekarangan rumah.
1. Air mendidih
Air mendidih bisa membuat layu rumput liar sehingga mudah untuk dibersihkan.
Cukup ambil teko berisi air mendidih dari kompor dan tuangkan aliran air dengan hati-hati ke setiap tanaman yang tidak diinginkan.
Untuk gulma tua yang lebih keras dengan akar tunggang yang panjang mungkin membutuhkan dua atau tiga penyiraman hingga akhirnya akan berhenti tumbuh kembali.
2. Cuka
Caranya, semprotkan cuka putih dengan menggunakan botol semprot atau sikat ke tanaman liar yang sulit dibedakan dengan tamanan lainnya.
Untuk menghindari kontaminasi tanaman di sekitar, lakukan ini di pagi hari saat angin tidak bertiup kencang.
Juga lakukan ini pada hari yang tidak berawan, yang memastikan bahwa air hujan tidak akan membuat cuka terbuang.
Cuka putih rumah tangga cukup efektif untuk membasmi rumput liar dengan cara membuatnya mati.
3. Garam
Garam meja juga sangat efektif untuk membunuh gulma.
Caranya letakkan sejumput saja di pangkal setiap tanaman yang tidak diinginkan.
Itu bisa mematikan rumput ketika bercampur dengan air yang disiramkan ke tanam ataupun ketika larut bersama air hujan.
Garam akan membuat tanah tidak subur selama beberapa bulan, jadi pastikan menggunakan sedikit saja dan hanya jika diperlukan. Juga usahakan agar tidak terkena rumput atau tanaman lain.
Cara Mencegah Rumput Liar Tumbuh di Lantai Teras
Guna mencegah rumput liar tumbuh, CEO untuk Clean Air Lawn Care, Kel Giard menyarankan agar kamu selalu menjaga tanah agar sehat dan tidak memotong rumput secara berlebihan.
“Jika memiliki tanah dan akar yang sehat, kamu dapat membantu mencegah rumput liar sebelum mereka tumbuh,” ujarnya.
Salah satu cara untuk menjaga tanahmu tetap dalam kondisi prima adalah dengan menggunakan pupuk organik. Lalu, potong rumput lebih tinggi.
Semakin pendek potongan rumput di halaman, maka semakin mudah bagi rumput liar untuk menembus tanah.
Menurut Giard, rumput yang lebih tinggi dan lebih lebat dapat membantu mencegah rumput liar untuk tumbuh.
Artikel ini telah tayang di bobvila dengan judul 12 Natural Ways to Kill Weeds