Rambutnya Masih Hitam Legam, Rahasia Rambut Bebas Uban Ternyata Cuma Modal Buncis, Hasilnya Lebih Mantul dari Pakai Semir

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Senin, 27 Maret 2023 | 03:40 WIB
Rahasia rambut bebas uban salah satunya menggunakan buncis ()

SajianSedap.com - Uban menjadi salah satu tanda penuaan yang biasa terjadi.

Tentu kondisi ini sangat alami dan wajar banget terjadi.

Namun sayangnya banyak orang yang gak pede kalau punya uban.

Punya uban menandakan kita sudah berumur tua.

Tapi Sase Lovers gak perlu khawatir.

Sekarang uban bisa dihilangkan dengan bahan alami kok.

Salah satunya menggunakan buncis.

Buncis untuk Menghilangkan Uban

Buncis kaya akan nutrisi penting vitamin K, C, dan A.

Vitamin K berperan penting dalam pembekuan darah dan membantu pembentukan tulang.

Vitamin A meningkatkan penglihatan.

Sedangkan vitamin C adalah antioksidan kuat.

Baca Juga: Nyabutin Uban Bikin Sakit Kepala, Padahal Cukup Pakai Jeruk Nipis dan Campuran Ini Bisa Bikin Rambut Jadi Hitam Bak ABG Lagi Kok

Buncis ternyata bisa digunakan untuk menghilangkan uban

Kedua vitamin tersebut berkontribusi pada pertumbuhan dan perkembangan semua jaringan tubuh.

Namun tidak hanya itu saja lho Sase Lovers.

Sayuran ini rupanya bahan yang baik untuk mengatasi uban.

Pembangkit tenaga nutrisi ini dapat memberikan keajaiban bagi kulit, rambut, dan kuku.

Buncis juga merupakan sumber niasin.

Kandungan asam nikotinat yang sangat baik ini yang mencegah kerontokan rambut dan membuat rambut lebih sehat, lebih berkilau, lebih halus, dan lebih kenyal.

Mereka juga memiliki banyak protein yang meningkatkan pertumbuhan rambut.

Sayuran ini sarat dengan jenis silikon yang mudah diserap.

Silikon adalah nutrisi penting yang membantu pembentukan jaringan ikat yang sehat, memperkuat kuku, meningkatkan kesehatan kulit, dan rambut.

Selain itu, buncis juga dapat membantu menghilangkan zat-zat yang merusak rambut.

Baca Juga: Tanpa Semir Rambut, Hilangkan Uban di Rambut Bisa Pakai Bawang Bombay, Nyesel Kalau Gak Coba

Kandungan antioksidan dari buncis sama bermanfaat untuk rambut.

Karena membantu melawan segala sesuatu yang beracun dan merusak, sehingga rambut tetap kuat, sehat, dan indah.

Buncis bekerja baik untuk melawan kerontokan rambut.

Ekstrak sayuran ini ini dapat meningkatkan pertumbuhan serta ketebalan helai rambut secara signifikan.

Lantas bagaimana cara menggunakan buncis untuk menghilangkan uban?

Cara Mengolah Buncis untuk Menghilangkan Uban

Untuk memanfaatkannya ternyata gampang kok.

Sase Lovers tinggal ikuti saja cara berikut ini.

- Siapkan buncis secukupnya.

- Siapkan juga yoghurt dan minyak kelapa dengan takaran 1 sdm.

- Buat pasta buncis dengan menumbuk atau menghaluskannya dengan blender.

- Lalu tambahkan yogurt dan minyak kelapa.

Baca Juga: Sering Ngecat Bikin Rambut Kering, Padahal Kalau Mau Libas Uban sampai Ke Akar Bisa Pakai Bumbu Masak Ini, Modal 5 Ribu Sudah Dapat Di Tukang Sayur

- Oleskan pasta buncis pada rambut secara merata dari ujung ke ujung.

- Biarkan campuran pada rambut sampai 20 menit.

Tujuannya supaya ketiga bahan ini bekerja dengan efektif.

- Jika dirasa cukup Anda bisa membersihnya dengan air dan handuk pada proses akhir.

Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, lakukan cara ini 2 kali dalam seminggu.

Anda akan mendapatkan hasil yang maksimal.

Nah itu dia cara menghilangkan uban dengan buncis.

Sekarang Sase Lovers bisa melakukannya di rumah.

Tertarik untuk mencobanya?

Selamat mencoba Sase Lovers.

Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Ternyata Menghilangkan Uban Bisa dengan Buncis, Penasaran? Simak di Sini!

Baca Juga: Nenek Buka Rahasia, Rambut Bisa Bebas Uban Cuma Karena Rajin Keramas dengan Air Rebusan Sayur Oyong, Gak Nyangka!