Alhamdulillah Ampuh, Alpukat yang Belum Matang Jangan Disimpan di Kulkas! Coba Bungkus Pakai 1 Bahan ini Dijamin Berhasil

By Ulfa, Minggu, 26 Maret 2023 | 17:40 WIB
Cara membuat alpukat cepat matang dengan dibungkus bahan ini (freepik/DCstudio)

SajianSedap.com - Siapa yang suka buah alpukat?

Alpukat memang menjadi buah yang bisa dikreasikan menjadi berbagai makanan dan minuman.

Kita bisa membuatnya menjadi jus yang enak atuapun dijadikan salad alpukat dengan bahan sehat lainnya.

Tapi, saat kita membeli alpukat, malah mendapatkan alpukat mentah, nih!

Biasanya, setelah membelinya di supermarket atau pasar, kita harus menunggunya satu hingga dua hari agar matang.

Saat menunggu kematangannya sempurna, banyak dari kamu yang meletakkannya di dalam kulkas.

Padahal hal tersebut keliru, loh.

Kenapa, ya?

Kenapa Tidak Disimpan di Kulkas Saja?

Menyimpan alpukat yang belum terlalu matang di kulkas bukanlah ide yang bagus.

Sebab, alpukat yang belum matang rasanya hambar dan cenderung pahit.

Melansir dari Kompas.com, kalau disimpan di kulkas, proses pematangan alpukat bakal terhambat.

Baca Juga: Tips Anti Keliru, Memilih Alpukat yang Matang untuk Membuat Es Buah Menu Buka Puasa Nanti Sore