Berikut cara mengatasinya.
Air mendidih
Pertama, menggunakan air mendidih.
Untuk menggunakan cara ini, perhatikan jenis pipa yang digunakan bak cuci piring.
Air mendidih lebih aman digunakan pada pipa logam.
“Jangan gunakan metode ini pada pipa PVC,” imbau Sokolowski.
Air mendidih bisa digunakan jika saluran bak cuci piring tersumbat rambut, sabun, lemak, atau residu lainnya yang tersangkut di saluran pembuangan.
Anda hanya perlu merebus dua liter air hingga mendidih, tuangkan ke dalam lubang saluran air, dan nyalakan keran untuk melihat apakah air mendidih membuat perbedaan.
Ulangi langkah ini jika perlu.
Baking soda dan cuka putih
Selanjutnya, menggunakan baking soda dan cuka putih.
Cara ini aman digunakan pada pengguna pipa PVC.