Cara Mencuci Brokoli Supaya Ulatnya Hilang dengan 3 Trik Mudah, Ibu-ibu Bisa Contek Langkahnya

By Idam Rosyda, Selasa, 28 Maret 2023 | 12:10 WIB
cara mencuci brokoli supaya bebas ulat (freepik)

1. Rendam air garam

Brokoli umumnya terinfeksi kutu daun dan ulat di bagian bawah daunnya.

Cara menghilangkannya, brokoli harus direndam dengan bagian kepala ditunduk, selama setengah jam dalam air garam dingin dengan perbandingan 1 sendok teh garam untuk setiap liter air.

Setelah air garam meresap, brokoli harus dikeringkan dan dibilas bersih dengan air mengalir.

Brokoli juga bisa direndam dalam air garam hangat, dilansir dari Morning Chores.

Siapkan panci berisi air hangat dan tambahkan 2 sendok makan dan ¼ cangkir garam meja.

Brokoli dan Kembang Kol Harus Dicuci dengan Air Garam

Biarkan kepala brokoli terendam selama setengah jam.

Bilas brokoli hingga bersih setelahnya untuk menghilangkan sisa garam atau cuka.

2. Semprot larutan cuka atau jus lemon

Untuk perlindungan ekstra terhadap bakteri, brokoli bisa dibersihkan dengan larutan cuka atau lemon.

Tambahkan 1 bagian cuka atau jus lemon ke 3 bagian air, dan gunakan untuk menyemprot brokoli, dengan hati-hati basahi semua celah dan area pada brokoli.

Atau rendam brokoli dalam semangkuk cuka atau campuran lemon.

Baca Juga: Jangan Dibuang Dulu! Noda Kuning di Bagian Ketiak Pakaian Bisa Lenyap Cuma Modal Digosok dengan Garam, Hasilnya Pasti Bikin Takjub