Cara Mencegah Semut di Meja Makan Pakai Garam dan Kayu Manis, Semut Bakal Ngacir Sendiri

By Idam Rosyda, Sabtu, 1 April 2023 | 08:25 WIB
cara mengusir semut di meja makan dengan maizena dan kayu manis (fotokita/istimewa)

SajianSedap.com - Keberadaan semut memang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia setiap hari.

Di dapur, di ruang TV, di meja makan bahkan hingga di  kulkas Anda akan menemukan semut.

Keberadaan semut ini biasanya berkaitan dengan makanan yang ingin mereka cari.

Biasanya serangga kecil ini akan berkerumun jika mendapati adanya makanan yang bisa mereka makan.

Tidka mengehrankan jika meja makan jadi salah satu sasaran semut untuk mencari makan.

Semut di meja makan tentu saja akan membuat Anda tidak nyaman.

Apalagi jika semut tersebut adalah semut yang jika mengigit, akan mengakibatkan kulit bengkak.

Cara mengusir semut ini tidak bisa asal.

Cara Mengsuir Semut dengan Bahan Alami

Jika Anda tidak ingin membasminya Anda bisa menggunakan bahan alami untuk mengusirnya secara alami.

Anda bisa memakaia garam dan kayu manis.

Dikutip dari Gramedia.com, 2 bahan ini bisa membantu Anda untuk mengusir semut dari meja makan.

Tidak ada yang lebih buruk ketika pergi ke dapur untuk memasak, dan mengetahui dapur penuh dengan semut.