Mulai Sekarang Coba Tambahkan Air Perasan Lemon ke Sabun Cuci Piring, Tiap Mencuci Peralatan Masak dan Makan Hasilnya Pasti Bikin Takjub

By Amelia Pertamasari, Senin, 3 April 2023 | 16:40 WIB
Manfaat menambahkan lemon ke sabun cuci piring. (Nikki's Plate)

SajianSedap.com Lemon adalah salah satu buah yang bermanfaat untuk banyak hal.

Mulai dari kesehatan, kecantikan, kuliner, hingga bahan pembersih rumah tangga.

Banyak produk pembersih rumah yang mengandung ekstrak lemon. Akan tetapi, Anda juga bisa membuat produk pembersih sendiri dengan memanfaatkan lemon.

Seperti yang telah diketahui, lemon bersifat asam. Secara kimiawi, apa yang ditafsirkan lidah Anda sebagai asam adalah asam sitrat.

Lemon cukup asam, dan inilah kunci keefektifannya sebagai bahan pembersih. Meskipun banyak jenis sabun pembersih bersifat basa, asam bisa sangat berguna dalam hal pembersihan.

Asam dapat menghilangkan noda yang disebabkan oleh asam lain, atau menggabungkan dengan senyawa alkali untuk menciptakan reaksi kimia yang kuat.

Terutama untuk pembersih di dapur, ini bermanfaat sebagai penghilang kotoran dan lemak pada peralatan makan dan masak.

Anda tak perlu harus memeras lemon untuk pembersihan dapur Anda, yang harganya tentu tak murah.

Ada triknya dengan menggabungkan lemon ke dalam sabun cuci piring Anda. Berikut ini manfaatnya.

Manfaat Menambahkan Lemon ke Sabun Cuci Piring

Dilansir All Recipes, berikut manfaat lemon untuk membersihkan dapur dan cara menggunakannya. 

Dijamin hasil cucian alat masak dan makan Anda bisa lebih kinclong dari biasanya.

Baca Juga: Tak Perlu Disikat, Lap Dapur Dekil dan Berminyak Rebus Saja Pakai Sabun Cuci Piring Ditambah 1 Bahan Ini, Kembali Kinclong Bak Baru