Resep Sup Asparagus Jamur Kancing, Menu Simple Dengan Nilai Gizi Tinggi!

By Dwi, Minggu, 9 April 2023 | 17:00 WIB
Resep Sup Asparagus Jamur Kancing, Menu Sehat Dan Simple Untuk Makan Malam Nanti (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sup Asparagus Jamur Kancing yang mudah dibuat ini bisa kita buat hanya dengan sedikit bahan saja.

Soal rasa, menu praktis yang kaya akan gizi ini tidak perlu diragukan lagi, karena pasti enak banget.

Yuk, lengkapi menu makan malam dengan menu sehat berkuah sedap dan mudah dibuat ini. 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:250 gram asparagus, tiriskan75 gram jamur kancing kaleng, tiriskan, belah dua50 gram udang api-api, kupas1/2 buah bawang bombay, iris panjang1 sendok makan garam1/2 sendok teh merica bubuk1 1/2 sendok teh gula pasir1250 ml air kaldu ayam1 batang daun bawang, potong serong1 tangkai seledri, iris halus1 sendok teh angciu1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Sup Asparagus Jamur Kancing:

1. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

2. Tambahkan asparagus dan jamur kancing. Aduk sampai layu.

3. Masukkan air kaldu ayam, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang, seledri, dan angciu. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Sup Tahu Ikan Gulung, Inspirasi Menu Sahur Berkuah Sedap yang Mudah Dibuat

 Baca Juga: Sarapan Dengan Resep Sup Ayam Suwir Enak Ini Dijamin Bikin Badan Terasa Lebih Hangat