SajianSedap.com - Motor menjadi salah satu kendaraan yang banyak dipilih masyarakat untuk beraktifitas.
Bahkan satu rumah saja terkadang bisa memiliki lebih dari satu motor.
Seringkali penggunaan yang intens tidak diikuti dengan perawatan maksimal.
Mulai dari kebersihan terutama pada setiap bagian motor.
Pelek menjadi salah satu contohnya.
Sebagai bagian penting, terkadang orang kurang memperhatikan kebersihan pelek.
Terutama pelek yang nyaris dipenuhi dengan noda hitam maupun karat.
Jika tidak dibersihkan akan membuat korosi karena noda karat.
Memang tak mudah, terutama dibersihkan dengan sabun pembersih biasa tak juga hilang.
Maka dari itu diperlukan cara membersihkan pelek motor dengan bahan dari kamar mandi ini.
Dijamin kinclong seperti baru keluar dealer.
Cara Membersihkan Pelek Motor
Jika sedang mencuci motor, jangan kelewatan atau malas mengecek dan membersihkan sela-sela pelek motor.
Perkara buru-buru atau malas, terkadang area sela-sela pelek motor jadi kelupaan untuk dibersihkan.
Nah efeknya, bisa ada kotoran-kotoran yang menyisa dan menempel di sela-sela pelek motor.
“Karena enggak bersih, dampaknya di bagian sela-sela pelek motor ini jadi muncul noda kerak yang menjadi sulit dibersihkan ketika motor sedang dicuci,” ungkap Wawan Ningrat, pemilik Toko Onderdil Motor Bekas yang dilansir dari MotorPlus di kawasan Senen, Jakarta Pusat.
Nah, kotoran yang masih tersisa dan mengeras karena cuaca dan pemakaian bisa memunculkan noda kerak.
Efeknya bisa berdampak ke warna pelek motor.
Kalau pelek motor berwarna terang, biasanya tampilan warna pelek juga bakal jadi ikut menguning.
Hal ini diakibatkan oleh endapan noda kerak dan jamur di pelek motor tersebut.
Alhasil, tampilan pelek motor jadi terlihat kusam, khususnya di bagian sela-sela tersebut.
“Untuk memudahkan, membersihkan bagian sela-sela pelek motor bisa pakai bantuan sikat gigi bekas saat cuci motor,” lanjutnya.
Kalau memakai sabun cuci motor kurang ampuh, bisa coba pakai sabun cair buat cuci piring untuk membersihkan kotoran membandel di pelek motor.
Musti dicatat juga, kotoran yang mengendap juga bisa bikin munculnya karat loh!
Efeknya bisa membuat pelek berbahan besi mudah keropos.
Perhatian khusus juga dibutuhkan saat membeli pelek motor bekas.
Jika ada noda karat, segera atasi dengan cara-cara berikut.
Trik Membersihkan Pelek Motor Bekas
Nah, untuk menghikangkan noda-noda atau jamur seperti itu, Rahman, punggawa bursa pelek bekas RMB punya formula dan langkah-langkah jitu dalam membersihkannya.
Hasilnya, bisa dibikin setidaknya mendekati baru.
Yuk, kita intip seperti apa triknya!
1. Jenis-jenis noda pada pelek yang masih bisa dibersihkan.
Bagian belakang pelek yang jarang dicuci, bisa menimbulkan noda menguning ada permukaan pelek.
2. “Biasanya saya pakai cairan pembersih khusus pelek.
Namanya Pro Clean. Cairan ini banyak kok dijual di toko car care.
Baca Juga: Biaya Ganti Pelat Nomor Baru Terbaru Tahun 2023, Yang Punya Motor Wajib Tahu
3. Cara pakainya, tuangkan cairan pembersih tadi pada wadah yang lebih kecil, misalnya pada kemasan air mineral berbentuk gelas.
Lalu campurkan sabun colek sekitar 1 sendok makan dan aduk sampai rata
4. Setelah adukan rata, baru deh gunakan untuk membersihkan bagian pelek yang bernoda. Bisa gunakan kuas atau kain.
“Cukup olesi bagian yang bernoda saja, jangan sampai terkena bagian yang sudah bersih ya,” wanti Rahman.
5. Jika sudah diolesi, diamkan beberapa saat lalu seka pakai kain bersih sekenanya saja dan bilas dengan air besih.
“Tidak perlu digosok-gosok kayak lagi moles,” ujarnya lagi.
Selamat mencoba Sase lovers.