Cara Cepat Mengatasi Setrika Lengket, Bisa Pakai Lilin dan Soda Kue

By Idam Rosyda, Rabu, 12 April 2023 | 19:40 WIB
Cara menghilangkan kain meleleh di setrikaan (lifehacker.com)

SajianSedap.com - Setrika lengket saat dipakai?

Wah hal ini pasti pernah atau bahkan sering Anda alami.

Nah penyebab setrika lengket ini bisa jadi disebabkan karena setrika yang terlalu panas.

Selanjutnya, bahan yang Anda setrika biasanya terbuat dari serat sintetis.

Alhasil pakaian mudah terbakar.

Hal ini membuat bahan tersebut lengket di pada setrika.

Jika sudah terjadi biasanya hal ini akan membuat Anda sulit untuk menyetrika.

Tentu saja hal ini membuat sulit untuk menghaluskan pakaian Anda.

Namun jangan panik.

Anda bisa kok mengatasi hal ini dengan memakai lilin dan soda kue.

Dilansir dari Kompas.com, pemakaian lilin dan soda kue efektif membersihkan setrika yang lengket dan membuatnya kembali mengkilap seperti baru.

Baca Juga: Cara Menghaluskan Pakaian Kusut saat Mati Listrik, Pakai 3 Trik Ini Langsung Lembut dan Bisa Dipakai

Selain digunakan ke dalam bahan makanan, soda kue atau baking soda ini cukup efektif mengangkat noda lengket di setrika.

Caranya cukup tuang sedikit soda kue ke mangkuk dan beri sedikit air sampai kental seperti pasta.

Oleskan pasta soda kue ke setrika lengket memakai sikat gigi bekas sambil digosok perlahan.

Lalu lap bagian alasnya dengan kain basah dan setrikaan sudah bisa dipakai kembali.

Lalu bagaimana dengan lilin?

Dengan 4 bahan ini, noda membandel di lempengan setrika bisa bersih banget

Lilin akan mengekstrak noda yang keras dan membuat dasar setrika tampak bersih seperti baru.

Panaskan setrika sebentar saja.

Saat masih panas, gosokkan lilin pada bagian tapak setrika yang bernoda sehingga tertutupi dengan cairan lilin yang meleleh.

Setelah itu, matikan setrika dan biarkan dingin.

Kemudian gosok tapak setrika dengan kain hingga bersih.

Baca Juga: Pegawai Laundry Bongkar Cara Agar Setrika Biasa Hasilnya Bisa Selicin Setrika Uap, Gampang dan Cepat Licin dengan Trik Ini

Selain soda kue dan lilin Anda juga bisa menggunakan beberapa bahan lain.

1. Kain basah

Selain keempat cara di atas, ternyata bisa juga membersihkan tapak setrika dari plastik atau karet yang lengket hanya dengan lap basah.

Caranya, gunakan lap dengan material handuk atau kain tebal.

Selanjutnya, basahi kain lap dengan air, lalu peras hingga airnya terkuras.

2. Daun pisang

Lembaran daun pisang ternyata ampuh untuk membersihkan tapak setrika yang lengket.

Selain alami, permukaan tapak setrika pun bisa lebih licin saat dibersihkan dengan daun pisang.

Cara membersihkannya pun mudah, cukup panaskan setrika dengan suhu maksimal.

Sambil menunggu setrika memanas, bentangkan beberapa lembar daun pisang segar di atas meja yang biasa digunakan untuk menyetrika.

Kemudian gosokkan tapak setrika di atas daun pisang hingga kerak dari plastik atau karet yang membuat lengket berpindah ke permukaan daun pisang.

3. Pasta gigi

Cara membersihkan setrika yang lengket selanjutnya yaitu memakai pasta gigi.

Formula pada pasta gigi memiliki kandungan abrasif untuk mengangkat noda berkerak.

Metode berikut tidak disarankan pada alat setrika yang sedang menyala atau mengeluarkan uap panas.

Pastikan bahwa setrika sedang dalam kondisi dingin dan tidak dicolokkan ke listrik.

Baca Juga: Setrika Bisa Nganggur Kalau Semua Tahu Trik Membuat Pakaian Kusut Jadi Rapih Cuma Modal Sepotong Es Batu, Tak Perlu Keluar Keringat