Rugi Puluhan Tahun Gak Tahu, Iseng Rendam Baju Kotor di Air dengan Campuran Tepung Jagung, Gak Nyangka Setelah Kering Hasilnya Jadi Begini

By Ulfa, Minggu, 30 April 2023 | 15:25 WIB
Merendam pakaian dengan tepung jagung (Kolase iStockphoto dan Pixabay)

SajianSedap.com - Banyak orang yang pastinya sudah tak asing dengan tepung jagung atau maizena ini.

Apalagi yang suka masak, tepung ini sering banget digunakan untuk mengentalkan sup ataupun untuk membuat makanan lainnya.

Tapi, tahukah kamu ada manfaat lain dari tepung jagung?

Manfaat tepung jagung ini disebut bisa ampuh untuk hilangkan noda pada baju yang membandel!

Wah, masa sih?

Bagaimana caranya?

Tepung Jagung Bisa Jadi Pengganti Detergen?

Diketahui bahwa sekarang ini banyak orang yang melakukan pembatasan pada paparan bahan kimia keras.

Banyak produk pembersih yang tidak direkomendasikan untuk anak kecil dan biasanya lebih mahal daripada pilihan alami.

Termasuk detergen pakaian beragam fungsinya, pemutih, pembersih noda, maupun pewangi, semua bahan tersebut mengandung bahan kimia tingkat tinggi yang bisa membahayakan. 

Jika Anda masih khawatir dan ingin merubah untuk kehidupan yang lebih ramah lingkungan, ternyata ada bahan alami yang bisa digunakan, nih!

Bahan alami ini secara efektif akan membantu menghilangkan noda dan bau dari pakaian dan menjaga cucian Anda tetap segar.

Baca Juga: Heran Lihat Mertua Taburkan Tepung Terigu ke Piring Berminyak, Setelah Lihat Hasilnya Langsung Buru-buru Praktikkan di Rumah, Ajaib!