SajianSedap.com - Penggunaan krim cukur bagi para pria yang sedang mencukur jenggot memang lazim dilakukan.
Krim ini membantu mencegah terjadinya gesekan atau iritasi.
Selain itu, krim cukur juga bisa digunakan untuk mencukur bulu-bulu halus juga loh.
Tapi tak hanya dipakai untuk mencukur rambut atau bulu, krim cukur ternyata juga memiliki banyak fungsi dan kegunaan loh.
Salah satunya bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembersih.
Ya, siapa sangka jika krim cukur suami Anda bisa dipakai sebagai bahan pembersih loh.
Beberapa barang-barang bisa dibersihkan dengan krim cukur.
Tentunya hal ini bisa membuat Anda lebih hemat bukan?
Krim Cukur Sebagai Pembersih
Lalu barang apa saja yang bisa dibersihkan dengan krim cukur ini?
Dilansir Angi, Sabtu (8/4/2023), berikut ini kegunaan lain krim cukur khususnya untuk keperluan rumah. Lihat Foto Ilustrasi membersihkan cermin.
1. Mencegah cermin berembun
Dengan menggunakan krim cukur, Anda tidak perlu lagi menyeka embun saat menggunakan cermin di kamar mandi setelah mandi air panas.
Seka cermin dengan krim cukur sehingga akan meninggalkan lapisan antikabut.
Satu kali penerapan krim ini dapat mencegah munculnya embun hingga tiga minggu.
2. Membersihkan nat keramik
Krim cukur dapat membantu menghilangkan kotoran pada nat.
Tambahkan sekitar 3 sendok makan air perasan lemon per 236,5 ml.
Oleskan secara merata pada nat dan biarkan bekerja selama beberapa menit.
Kemudian, gosok dengan sikat gigi bekas agar nat Anda terlihat seperti baru.
3. Membersihkan pintu kaca shower
Jika pintu kaca di kamar mandi kotor karena tumpukan cipratan busa saat Anda mandi, gunakan krim cukur untuk membersihkannya.
Tuangkan krim cukur, seka dengan cepat, lalu bilas kotorannya.
4. Mengatasi pintu berderit
Jika terdapat pintu yang berderit sehingga membuat Anda terganggu, oleskan krim cukur secukupnya dan gosokkan pada engel, lumasi semua celah.
Bersihkan semua krim yang berlebih.
5. Membersihkan noda pada karpet
Krim cukur dapat mengangkat noda dari karpet dengan baik.
Biarkan lapisan setebal 1 inci menempel pada noda selama sekitar 20 menit.
Lalu gunakan kain lap basah yang hangat untuk mengangkat busa sebanyak mungkin.
Selanjutnya, gosok karpet hingga noda memudar.
6. Membersihkan cat dari tangan
Ketika Anda sedang mengecat ulang ruangan atau melukis, tangan Anda dapat kotor karena cat.
Gunakan krim cukur untuk membersihkannya.
Cukup oleskan krim cukur pada bagian yang terkena cat, lalu bilas dengan air.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Hal di Rumah yang Bisa Dibersihkan Pakai Krim Cukur, Apa Saja?
Baca Juga: Yang Punya AC, Tolong JAngan Buang Air Buangan AC, Bisa Bikin Toilet Kinclong sampai Tanaman Subur