SajianSedap.com - Semua pasti suka makan melon.
Buah yang identik dengan kulit berwarna hijau ini mudah sekali ditemukan.
Tak perlu ke pasar, cukup dekat rumah, banyak pedagang yang menjual melon.
Rasanya yang manis bisa membuat melon menjadi pilihan disantap bersama keluarga.
Tak cuma dimakan langsung, melon juga bisa diolah menjadi beragam santapan, seperti jus.
Memang bukan buah musiman seperti durian atau rambutan, tetap saja kita harus waspada memilih buah yang satu ini.
Karena ada saja pedagang nakal yang justru membuat sase lovers terkecoh.
Apalagi jika membeli melon dengan tanda-tanda ini.
Bukannya senang malah rugi besar.
Ciri-Ciri Melon yang Jangan Dibeli
Supaya tidak rugi, Anda harus jeli dengan ciri-ciri melon yang isinya hambar di bawah ini.
1. Kulitnya Empuk saat Dipencet
Kalau mau memilih melon di pasar, coba pencet permukaan kulitnya.
Baca Juga: Resep Jus Melon Ketimun Nata De Coco, Minuman Segar yang Rasanya Sulit Hilang Dari Ingatan