Cuma Pakai 2 Bahan di Dapur, Begini Cara Mencerahkan Ketiak Hitam, Bonusnya Kuit Sekaligus Mulus

By Amelia Pertamasari, Selasa, 2 Mei 2023 | 18:40 WIB
Cara mencerahkan ketiak gelap dengan bahan alami. (iStock)

3. Baking Soda dan Lemon

Baking soda adalah bahan eksfoliator luar biasa lainnya yang membuka pori-pori dan mencerahkan ketiak yang gelap.

Sementara lemon adalah antiseptik yang kuat dan berfungsi sebagai zat pemutih alami.

Kombinasi kedua bahan ini memberi keajaiban luar biasa dalam perawatan ketiak gelap.

Caranya, campurkan 1 sendok makan baking soda dan lemon masing-masing untuk membuat pasta.

Gosokkan pada ketiak Anda selama sekitar 5 menit, lalu bilas dengan air hanga. Akhiri perwatan ini dengan melembabkan kulit Anda.

Ulangi metode ini 3 atau 4 kali seminggu untuk hasil yang efektif.

Kondisi ketiak berkeringat berlebih yang harus menemui dokter

Beberapa kondisi medis dapat memengaruhi produksi keringat sehingga penting untuk menemui dokter dan mengidentifikasi kondisi ini.

Misalnya, kelenjar tiroid yang terlalu aktif atau menopause dapat memperbanyak produksi keringat.

Dilansir dari Medical News Today, sebaiknya temui dokter jika sering berkeringat di malam hari, berkeringat lebih banyak tanpa alasan yang logis, berkeringat dingin, dan produksi keringat sudah mengganggu aktivitas harian.

Konsultasikan pada dokter jika bau badan berbeda dari biasaya.

Penyakit hati atau ginjal biasanya membuat keringat berbau seperti pemutih karena adanya penumpukan racun dalam tubuh.

Baca Juga: Pakai Deodoran Mahal Masih Bau Juga, Padahal Cukup Pakai Garam Bisa Bikin Bau Ketiak Langsung Hilang, Contek Caranya Nih

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cukup Pakai Bahan Alami, Begini Cara Memutihkan Ketiak Hitam