Iseng Coba Rendam Baju dalam Air Cuka 15 Menit Sebelum Dicuci, Wanita Ini Shock Melihat Hasilnya Begitu Disikat

By Virny Apriliyanty, Rabu, 3 Mei 2023 | 10:10 WIB
Gunakan Lemon dan Cuka Untuk Cuci Lap Tangan (herzindagi.info dan thesun.ie)

SajianSedap.com - Mau pekerjaan mencuci baju di rumah jadi lebih mudah?

Coba deh rendam baju dalam air cuka 15 menit sebelum dicuci.

Walau kelihatannya sederhana, tapi air cuka ternyata bisa berefek cukup signifikan pada pakaian, lo.

Bahkan, merendam baju dalam air cuka selama 15 menit bisa membawa perubahan luar biasa.

Anda yang selama ini belum mencoba ternyata rugi besar.

Yuk, simak bersama.

Rendam Baju Ke Air Cuka Selama 15 Menit

Kadang kali kerah baju sering terlihat kotor karena noda baju yang menumpuk.

Melihat noda tersebut tentu saja membuat Anda merasa jengkel.

Hal itu dikarenakan noda membandel di kerah baju terkadang sulit untuk dibersihkan.

Anda juga perlu berhati-hati ketika membersihkannya agar tidak merusak kerah.

Dilansir Nimble Made, jika Anda melihat adanya noda di kerah baju sebaiknya segera bergegas untuk membersihkannya.

Baca Juga: Selama ini Tak Pernah Dibuang, Syok Berat Lihat Mertua Cuci Piring Pakai Jaring Buah, Hasilnya Bikin Spons Nganggur