Cara Ampuh Membasmi Jamur di Sealant Silikon Kamar Mandi, Tidak Perlu Dipasang Baru Kalau Gunakan Trik Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 14 Mei 2023 | 07:40 WIB
Cara membersihkan sealant silikon di kamar mandi. (Elena Gurova)

Cara Mengurangi Kelembaban di Kamar Mandi

Cara mengurangi kelembapan di kamar mandi yang pertama adalah membuka jendela selama dan setelah mandi.

Jendela yang terbuka dapat menarik udara lembap keluar dan menjaga kamar mandi tetap sejuk dan kering.

Sayangnya, iklim musim dingin dapat membuat kamar mandi menjadi sangat dingin. Akibatnya, semua kehangatan di kamar mandi menghilang.

Untuk itu, pastikan jendela terbuka saat Anda di rumah.

Kemudian, nyalakan kipas angin saat Anda mandi. Kipas angin akan menarik kelembapan dan mengalirkannya ke luar rumah Anda.

Saran terbaik adalah menyalakannya sebelum Anda mandi atau mencuci, dan biarkan selama sekitar 20 menit setelah selesai beraktivitas di kamar mandi.

Tak lupa juga untuk selalu memastikan membersihkan filter secara teratur karena dapat segera tersumbat.

Jika tinggal sendiri, atau dengan orang yang Anda cintai, usahakan agar pintu tetap terbuka saat Anda mandi.

Ini mendorong udara lembab dan hangat keluar dari kamar mandi, mencegahnya menjadi terlalu beruap.

Dalam kombinasi dengan kipas, Anda akan menemukan bahwa uap hilang jauh lebih cepat daripada saat mandi dengan pintu tertutup.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Bahan Alami yang Ampuh Menghilangkan Jamur dan Lumut di Rumah

Baca Juga: Trik Menghilangkan Bau Got di Kamar Mandi Tanpa Karbol, Cukup Pakai Bahan Ini, Tak sampai 24 Jam Hilang Baunya